Cara Meluruskan Rambut Keriting Secara Alami

Cara Meluruskan Rambut Keriting Secara Alami
Cara Meluruskan Rambut Keriting Secara Alami

Tips model rambut - Hai..hai.Ladys? apa kabar hari ini? semoga selalu dalam lindungan-Nya dan sehat walafiat. Aamiin. Ladys, kali ini saya mengusung tema kecantikan. Pada kesempatan kali ini, hal yang akan kita bahas adalah cara meluruskan rambut keriting secara alami. Bagi yang merasa bahwa rambutnya tidak lurus, segera merapat karena saya akan membagikan informasi menarik untuk Anda.

Seperti yang telah kita ketahui sebelumnya, bahwa meluruskan rambut atau reebonding atau smooting yang saat ini sudah sangat kita kenal memang sering menjadi pilihan utama bagi wanita yang ingin merubah gaya rambutnya. Rambut lurus memang terlihat lebih indah dan mudah di atur. Dan itu juga bisa meningkatkan rasa percaya diri seorang wanita karena merasa bahwa rambutnya cantik dan indah.

Namun, selama ini telah sering kita mendengar bahwa ada perbedaan persepsi tentang pelurusan rambut. Ada yang mengatakan bahwa kita tidak bersyukur atas apa yang sudah kita terima. Namun, itu semua berawal dari keyakinan diri sendiri. jika ingin melakukan pelurusan, silahkan. Jika tidak, juga tidak masalah.

Seperti yang telah kita ketahui, rambut memang salah satu mahkota penting wanita. Wajar jika wanita-wanita tersebut rela menyisihkan uang untuk perawatan rambutnya agar tetap indah dan sehat. Tidak lepas dari itu, rambut yang sehat bergantung dari perawatan yang kita lakukan setiap harinya. Nutrisi, kebersihan, penggunaan sampo, dan lain sebagainya merupakan beberapa faktor pencetus dari kerusakan rambut.

Tapi, tahu gak sih?

Tekhnik meluruskan yang selama ini kita ketahui adalah menggunakan bahan-bahan kimia dan kemudian diluruskan dengan flat iron yang memiliki temperature panas yang tinggi. secara logika, hal ini akan merusak rambut Anda secara tidak langsung. Apalagi jika tidak dilakukan perawatan eksklusif setelah pelurusan. Bukan semakin cantik, bisa semakin amburadul rambut Anda.

Ada jalan alternative yang bisa Anda pilih untuk meluruskan rambur keriting Anda. dengan bahan-bahan alami yang tentunya tidak merusak rambut Anda. selain itu, Anda tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk meluruskan rambut Anda. dengan harga yang minimalis, rambut Andapun tetap terlihat cantik dan sesuai apa yang Anda inginkan. ingin tau caranya bagaimana? Inilah selengkapnya untuk Anda:

1. Susu

  • 1 cangkir susu dicampur dengan 1/2 cangkir air.
  • Masukkan campuran susu dengan air kedalam botol semprot.
  • Semprotkan pada rambut anda secara merata.
  • Biarkan campuran ini meresap selama kira-kira 20-25 menit.
  • Sisir rambut anda hingga rapi. Kemudian cuci dan bilas rambut anda dengan shampo dan kondisioner.
  • Tidak hanya susu saja, Anda juga dapat mencampur susu dan madu dalam jumlah sama dan menerapkannya pada rambut. Setelah dua jam, cuci rambut anda dengan shampo dan kondisioner, lalu sisir hingga rapi.

2. Daun Seledri

Daun seledri kaya akan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh. Yaitu vitamin C pada daun seledri lebih banyak daripada lemon dan jeruk. Selain itu, terdapay provitamin A, vitamin B, vitamin E, dan vitamin K. daun seledri juga merupakan salah satu antioksidan, sama halnya seperti teh.
Cara meracik ramuan dari daun seledri adalah sebagai berikut:

  • Ambil daun seledri yang masih segar, lalu tumbuk hingga halus dan tambahkan sedikit air.
  • Peras dan ambil sarinya
  • Masukkan ke dalam botol dan diamkan hingga semalam
  • Keesokan paginya dapat Anda gunakan sebagai Cream Bath, pijat seluruh kulit kepala
  • Kemudian bilas hingga bersih dengan air
  • Eramas dengan sampo yang cocok.

3. Minyak rambut yang dipanaskan.

  • Panaskan minyak rambut, diamkan hingga hangat
  • Balurkan pada rambut secara merata sambil pijat-pijat kulit kepala selama 15-20 menit.
  • Sisir secara menyeluruh dan tutupi dengan handuk panas selama 30 menit.
  • Tekhnik ini memberikan kelembaban pada rambut Anda, sehingga akan meregangkan rambut yang ikal dan bergelombang.

4. Santan dan Jus Jeruk Nipis

  • Ambil segelas santan dan campuran 2 sendok makan air jeruk nipis
  • Taruh di lemari es (hal ini akan membuat campurannya mengental)
  • Balurkan pada rambut secara merata, pijat perlahan
  • Sisir dan tutupi rambut denan shower cap
  • Diamkan hingga campuran mongering
  • Bilas dengan air bersih dan keramas.

Hal ini akan membentuk rambut sesuai dengan apa yang Anda inginkan. Karena, kandungan kapur yang terdapat didalamnya dapat membuat rambut Anda tidak lengket dan terlihat sehat. Lakukan secara rutin untuk hasil yang lebih baik.

Itulah sekumpulan jurus tandur untuk meluruskan rambut Anda secara alami. Gunakan secara rutin dan teratur untuk hasil yang lebih memuaskan. Diharapkan Anda harus lebih ekstra sabar, karena semua bahan yang dipakai adalah alami, sehingga hasilnya pun dapat dicapai setelah proses yang membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba, baca juga 5 model rambut keriting



0 komentar:

Posting Komentar